Saat potong tumpeng film Balada Si Roy, Febby Restanty sebagai Ani si Dewi Venus tersenyum dan melambaikan tangan kepadaku. Kemudian kami saling ber-say-hello. Hatiku berdebar tak karuan. Ani si Dewi Venus – tokoh kecantikan dan cinta di novel Balada Si Roy yang aku tulis kini berdiri di sebelahku. Dewi venus yang membuat Roy dan Dullah bucin, ya, betul-betul “ada” dan berdiri di sebelahku. Tahi lalatnya tadi sempat aku lihat.
Minggu 10 Januari 2021, di Rangkasbitung, Fajar Nugros – Susi Susanti dari IDN Pictures, pelan-pelan akan membuatnya nyata – Ani si Dewi Venus dihadirkan untuk kita para sahabat Balada si Roy. Nanti Juli-Agustus 2021, kita duduk di bioskop kota kamu, ya. Menikmati film Balada Si Roy.