Dari perjalanan itu saya dan para relawan lainnya yang ikut serta mendapat banya sekali pelajaran. Kami belajar membaca dunia, membaca Indnesia dengan segala keberagamannya. Kami juga belajar berbagi kepada sesama, terutama berbagi ilmu dan kegembiraan. Kami juga belajar berani. Berani tampil di depan, berani berbicara, berani menulis, berani berpikir, berani keluar dari zona nyaman.

Dari perjalanan itu juga kami sadar, bahwa menggelorakan Gerakan Indonesia Membaca tidaklah sulit sekaligus tidak gampang. Indonesia ini sangatlah luas. Kita butuh orang-orang yang berkomitmen tinggi untuk meningkatkan budaya membaca orang Indonesia. Di Forum Taman Bacaan Masyarakat, kita bisa menemui orang-orang seperti itu, meski semuanya belum maksimal. Tapi jika gerakan ini terus dimassifkan, semua TBM bergerak dengan kreativitas yang tinggi, maka saya yakin budaya membaca di Indonesia akan melesat.

Please follow and like us:
error37
fb-share-icon0
Tweet 5

ditulis oleh

golagong

Duta Baca Indonesia 2021-2025 - Penulis 125 buku - Motivator Menulis - Pendiri Rumah Dunia