
Literasi baca-tulis di rumah dimulai dari Emak sebagai madrasatul ula – sekolah utama dan pertama bagi seorang anak. Emak selalu mendongeng kepada saya. Itulah menu kami – anak-anak Emak, sebelum tidur. Dongeng kisah 1001 malam, dongeng legenda nusantara, dan kisah-kisah nabi. Emak mendongeng tanpa buku. Emak hafal dan memiliki banyak cerita untuk menu dongeng sebelum tidur. Kemudian sekarang kita mengenalnya sebagai membaca nyaring atau read a load.

Please follow and like us: