Wah, memangnya ada ya bermain internet yang tidak sehat Oh, jelas ada. Misalnya apa? Itu, akses sius porno, menyebarkan berita hoax, menyebarkan kebencian, rasis dan diskriminatif statusnya, dan menyudutkan satu golongan. Terus main internet yang sehat itu bagaimana Masak sih belajar melulu! Bosen, dong. Oh, tidak. Ikuti saja 5 Langkah Bermain Internet yang Sehat di bawah ini:

  1. Menggunakan Internet Secukupnya. Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah dengan menghabiskan waktu berinternet dengan bijak. Akses untuk mendukung tugas sekolah atau kampus. Riset pustaka, ya.
  2. Membatasi Penggunaan Sosial Media. Iya. Bayangkna sja, sejak bangun tidur main TikTok, terus pindah ke IG, pindah lagi ke FB, Podcast, terakhir ke YouTube. Tiba-tiba saja hari sudah siang. Tubuhmu rebahan terus di kamar.
  3. Menghindari Internet Bullying. Gawat. Ini Cyberbullying atau perundungan di dunia maya adalah kejahatan yang dilakukan secara sengaja untuk melecehkan, menghina, atau mengancam seseorang melalui teknologi digital. Jangan ya dek jangan.
  4. Menghindari Informasi Menyesatkan. Kamu harus check and re-check kalau di berandamu ada status atau video atau gambar yang menyudutkan atau membenci satu kelompok. Saring dulu sebelum sharing.
  5. Fokus ke Produktivitas. Gunakan internetmu untuk yang bisa mendatangkan uang. Menuls di platform tertentu, kalau ceritanya bagus dapat cuan. Jualan online. Bikin video kreatif untuk reel di IG, FB, atau TikTok. Podcast juga menjanjikan. Kalau dimonetisasi, cuan dataaaaang.

Nah, gimana? Sudah merasa sehat? Lho, emang selama ini kamu nggak sehat ya?

Tim GoKreaf/dari berbagai sumber

Please follow and like us:
error69
fb-share-icon0
Tweet 5

ditulis oleh

golagong

Duta Baca Indonesia 2021-2025 - Penulis 125 buku - Motivator Menulis - Pendiri Rumah Dunia