
Oleh: Naufal Nabilludin, Relawan Rumah Dunia
Libur Natal dan Tahun Baru selalu membawa semangat baru—semangat untuk merefleksikan perjalanan hidup sekaligus merefresh dari hiruk pikuk rutinitas harian.
Ada banyak cara untuk mengisi hari libur natal dan tahun baru yang identik dengan liburan dan pesta meriah. Di Rumah Dunia, kami memiliki cara berbeda untuk mengisi momen ini. Kami mengadakan kegiatan bernama “Detik Akhir Detik Awal”.


Merayakan dengan Buku dan Diskusi
“Detik Akhir, Detik Awal” bukan sekadar kegiatan biasa. Setiap tahun, Rumah Dunia menjadikan peluncuran buku dan acara diskusi sebagai inti dari perayaannya.
Kegiatan ini bukan hanya cara untuk merayakan pergantian tahun, tapi juga merefleksikan waktu yang berlalu dan menyambut tahun yang baru.

Buku yang akan diluncurkan pada kegiatan Detik Akhir Detik Awal tahun ini adalah buku antologi cerpen dari peserta kelas Menulis Rumah Dunia Angkatan 40. Buku yang berjudul “Kepingan-kepingan Cerita dari Tanah Banten” ini berisi cerita-cerita yang lahir dari pengamatan teman-teman KMRD tentang kearifan lokal di Banten.
Acara diskusi yang menyusul setelah peluncuran buku biasanya menghadirkan diskusi literasi inspiratif.
Kebersamaan yang Menginspirasi

Yang membuat “Detik Akhir, Detik Awal” di Rumah Dunia begitu istimewa adalah suasana kebersamaannya. Setiap orang yang hadir—baik penulis, pembaca, maupun sekadar tamu yang penasaran—menyatu dalam semangat berbagi. Tidak ada sekat. Semua orang bebas bertukar cerita, bertanya, bahkan berbagi pengalaman dan ilmu.
Kegiatan “Detik Akhir, Detik Awal” mengingatkan kita bahwa perayaan tidak harus selalu megah atau berlebihan. Kadang, momen sederhana yang diisi dengan makna mendalam justru menjadi lebih berharga. Di Rumah Dunia, buku dan diskusi menjadi jembatan untuk berbagi semangat, harapan, dan mimpi, menyatukan orang-orang dalam lingkaran kecil penuh inspirasi.
