
Menjadi volunteer di Nonsan Strawberry Festival Jakarta 2025 adalah pengalaman yang menyenangkan dan berkesan. Selama 4 hari bertugas, aku mendapatkan berbagai fasilitas yang membantu banget. Setiap hari, panitia menyediakan makan 3 kali. Selain itu, aku juga dapat kaos volunteer berwarna merah bertuliskan Nonsan Strawberry Festival Jakarta, yang harus dipakai selama event berlangsung.

Sebagai bentuk apresiasi, di hari terakhir panitia memberikan sertifikat volunteer serta oleh-oleh yang isinya ada pouch, reusable bag, sheet mask, keychain, mini bag, dan 2 buah king strawberries. Selain itu, kami para volunteer juga mendapatkan uang transport sebesar Rp1.000.000, yang diberikan secara transfer setelah event berakhir. Semua fasilitas ini disediakan oleh pihak event sebagai penghargaan atas kontribusi para volunteer dalam membantu jalannya festival.


Sebagian besar fasilitasnya dikasih di awal dan selama acara berlangsung, kayak kaos dan konsumsi. Tapi untuk sertifikat, oleh-oleh, dan uang transport baru dikasih di akhir acara. Di hari pertama, panitia melakukan absensi volunteer untuk mencatat kehadiran.



Bagiku, fasilitas yang diberikan cukup lengkap dan membantuku banget selama menjadi volunteer. Selain memastikan kenyamanan aku saat bertugas, pemberian sertifikat dan oleh-oleh juga jadi kenang-kenangan yang berharga.


Pengalaman ini gak cuma ngasih kesempatan untuk ikut serta dalam festival besar, tapi juga nambah wawasan dan relasi baru. Kalau ada kesempatan lagi, aku pasti tertarik untuk kembali menjadi volunteer di acara serupa.
*) Bandung, 19 Februari 2025
*) Natasha Harris, Mahasiswi Pendidikan Bahasa Korea, UPI Bandung dan Relawan Rumah Dunia

