

Hal lainnya, karena saya senang menonton pertunjukkan seni. Terutama di Varanasi. Selain menikmati sungai Ganga yang mejis, di setiap lobi penginapan, selalu ada informasi di mana kita bisa menonton pertunjukkan seni musik atau traditional dance. Para tour guide juga rajin mencegat dan merayu, agar kita mampir menonton pertunjukkan seni.
Ketika datang bersama Tias Tatanka ke Varanasi, 2012, saya mengajaknya menyusuri labirin berupa gang di kota Varanasi. Saya menaarkan kepada Tas, apakah mau menonton pertunjukkan seni tari atau musik. Kemudian Tias ingin mendengarkan musik.
Kami menemukan sebuah sanggar musik sitar. Saya mminta, agar tidak boleh ada orang lain masuk. Seniman sitar itu tampil hanya untuk kami. Tidak mahal. Sangat terjangkau. Kami serasa sedang berbulan madu.
Silahkan datang ke Varanasi. Anda akan merasa seolah pangeran dan putri. (Gol A Gong)