Talkshow ini bertujuan meningkatkan kesadaran dan pemahaman pemerintah daerah tentang pentingnya pembangunan literasi masyarakat dalam meningkatkan daya saing daerah, memberikan penjelasan pelaksanaan kebijakan pembangunan nasional bidang perpustakaan yang terkait dengan pembangunan literasi masyarakat, dan memberikan landasan yang tepat bagi perangkat daerah di bidang perpustakaan dalam menyusun perencanaan program kegiatan yang mendukung pencapaian target kinerja urusan perpustakaan.
Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri bekerja sama dengan Perpustakaan RI menyelenggarakan talkshow dengan tema “Dukungan dan Tantangan Pemerintah Daerah dalam Pembangunan Literasi Daerah”.